Berita

79

Tingkatkan Silaturahmi, Kapolres Cirebon Kota Kunjungi KPU Kota Cirebon

Cirebon, kota-cirebon.kpu.go.id - Kapolres Cirebon Kota, AKBP Imron Ermawan SH.,S.IK.,MH, melakukan kunjungan kelembagaan ke KPU Kota Cirebon yang beralamat di Jalan Palang Merah, Lemahwungkuk, Kota Cirebon. Dalam kunjungan tersebut, hadir pula dari unsur TNI yaitu Koramil Lemahwungkuk, Rabu (27/01). Kunjungan kelembagaan tersebut selain dalam rangka memperkenalkan diri sebagai Kapolres Cirebon Kota yang baru, juga dalam rangka silaturahmi serta koordinasi bersama terkait persiapan pengamanan kegiatan Pemilihan dan Kepemiluan yang akan datang di Kota Cirebon. Ketua KPU Kota Cirebon, Didi Nursidi, didampingi Divisi Teknis Penyelenggaraan, Mardeko, dan Divisi Hukum dan Pengawasan, Hasbi Falahi, menyambut baik dan berterima kasih atas kunjungan Kapolres Cirebon Kota, serta siap untuk senantiasa bersinergi dengan Kepolisan Resor Cirebon Kota agar tercipta suasana kondusif, termasuk dalam tahapan Pemilihan dan Pemilu di Kota Cirebon. Pada kesempatan tersebut juga Ketua KPU Kota Cirebon menyampaikan kondisi dan dinamika politik terkini terkait bursa Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang berpotensi menjadi peserta dalam konstelasi Pemilihan mendatang baik dari Partai Politik maupun jalur Perseorangan. (Media Center)


Selengkapnya
53

Awali Tahun 2021, KPU Kota Cirebon Jalin Kerja Sama Dengan Fakultas Hukum UNTAG 1945 Cirebon

Cirebon, kota-cirebon.kpu.go.id - Mengawali tahun 2021, KPU Kota Cirebon yang diwakili oleh Didi Nursidi selaku Ketua, Dedi Haerudi selaku Divisi Sosialisasi, Partisipasi Masyarakat, Pendidikan Pemilih dan SDM beserta jajaran Sekretariat berkunjung ke Fakultas Hukum Universitas Tujuh Belas Agustus (UNTAG) 1945 Cirebon, Rabu (6/1/2021). Dalam kunjungan KPU Kota Cirebon yang diterima langsung oleh Dekan Fakultas Hukum UNTAG 1945 Cirebon, H. Sunarko Kasidin, SH., MM., MH di ruang kerjanya didampingi jajarannya, dilakukan penandatanganan Nota Kesepahaman/Memorandum of Understanding (MoU) dalam rangka menjalin kerja sama untuk bersinergi dalam pelaksanaan tugas, tanggung jawab dan tujuan kedua belah pihak yang saling menguntungkan dalam bidang Penguatan Kelembagaan (Capacity Building), Seminar/Sosialisasi/Desiminasi/Penyuluhan, Pemenuhan Sumber Daya Manusia (SDM) serta Data, Informasi dan Pengkajian/Penelitian. Pada kesempatan tersebut, KPU Kota Cirebon juga menyerahkan Plakat dan Sertifikat kepada Fakuiltas Hukum UNTAG 1945 Cirebon sebagai apresiasi dan ucapan terima kasih atas partisipasi dalam kegiatan pendidikan pemilih KPU Goes To Campus yang dilaksanakan pada akhir tahun 2020. (Media Center)


Selengkapnya
53

Raih 3 Penghargaan, KPU Kota Cirebon Makin Termotivasi Tingkatkan Kinerja

Cirebon, kota-cirebon.kpu.go.id - KPU Provinsi Jawa Barat kembali memberikan penghargaan kepada KPU Kota Cirebon di acara pemberian penghargaan (award) terkait PPID, pengelolaan Rumah Pintar Pemilu (RPP), Website, Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih KPU Kabupaten/Kota se-Jawa Barat yang digelar di Mason Pine Hotel Bandung, Senin (21/12). Acara tersebut dihadiri oleh Ketua KPU Provinsi Jawa Barat, Rifqi Alimubarok, Komisioner KPU Provinsi Jawa Barat Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat, Idham Kholik, Komisioner KPU Provinsi Jawa Barat Divisi Teknis Penyelenggaraan, Endun Abdul Haq, Sekretaris KPU Provinsi Jawa Barat, Teppy Dharmawan serta para Ketua dan Komisioner Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat dari 27 KPU Kabupaten/Kota se-Jawa Barat. KPU Kota Cirebon berhasil meraih 3 gelar penghargaan yaitu Juara ke-2 Kategori Pengelolaan e-PPID Terbaik, Juara ke-2 Kategori Kegiatan Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih baik secara tatap muka maupun daring dengan peserta terbanyak, dan Juara ke-3 Kategori RPP Digital. Menurut KPU Provinsi Jawa Barat, tujuan diadakannya pemberian penghargaan yaitu untuk memberikan motivasi dan penghargaan terhadap KPU Kabupaten/Kota yang telah menjalankan tugas dan fungsinya sebagai badan publik khusus di bidang informasi kepemiluan. KPU Kota Cirebon yang diwakili oleh Didi Nursidi selaku Ketua, didampingi oleh Komisioner Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Pertisipasi Masyarakat, Dedi Haerudi, bersyukur dan mengapresiasi KPU Provinsi Jawa Barat yang telah memberikan 3 penghargaan, sekaligus menjadikan KPU Kota Cirebon semakin termotivasi untuk meningkatkan kinerja dalam aspek pelayanan publik. (Media Center)


Selengkapnya
46

Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan Tahun 2020 Periode Bulan Desember

Cirebon, kota-cirebon.kpu.go.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cirebon telah menetapkan Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan Tahun 2020 periode Bulan Desember dengan jumlah pemilih sebanyak 244.300 (dua ratus empat puluh empat ribu tiga ratus) pemilih, dengan rincian pemilih laki-laki berjumlah 120.804 (seratus dua puluh ribu delapan ratus empat) pemilih dan pemilih perempuan berjumlah 123.496 (seratus dua puluh tiga ribu empat ratus sembilan puluh enam) pemilih, tersebar di 5 (lima) kecamatan. Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan Bulan Desember Tahun 2020


Selengkapnya
49

Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan Tahun 2020 Periode Bulan November

Cirebon, kota-cirebon.kpu.go.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cirebon telah menetapkan Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan Tahun 2020 periode Bulan November dengan jumlah pemilih sebanyak 243.835 (dua ratus empat puluh tiga ribu delapan ratus tiga puluh lima) pemilih, dengan rincian pemilih laki-laki berjumlah 120.557 (seratus dua puluh ribu lima ratus lima puluh tujuh) pemilih dan pemilih perempuan berjumlah 123.278 (seratus dua puluh tiga ribu dua ratus tujuh puluh delapan) pemilih, tersebar di 5 (lima) kecamatan. Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan Bulan November Tahun 2020


Selengkapnya
69

Webinar Pendidikan Pemilih “Pemimpin Ideal Dalam Perspektif Kaum Milenial”

Cirebon, kota-cirebon.kpu.go.id - KPU Kota Cirebon telah menyelenggarakan Webinar Pendidikan Pemilih “KPU Goes To Campus” dengan tema “Pemimpin Ideal Dalam Perspektif Kaum Milenial” bersama Fakultas Hukum Universitas Swadaya Gunung Jati (UGJ) Cirebon, Selasa (10/11). Narasumber dalam kegiatan ini adalah Dekan Fakultas Hukum UGJ Cirebon, Prof. Dr. Ibnu Artadi, SH., M.Hum, Komisioner KPU Kota Cirebon 2008-2018, Emirzal Hamdani, SE.Ak, dan Dosen Fakulas Hukum UGJ, Dr. Sanusi, SH., MH. Moderator dalam webinar kali ini adalah Anggota KPU Kota Cirebon, Hasbi Falahi. KPU Kota Cirebon mengucapkan terima kasih atas partisipasi Bapak dan Ibu Dosen, Pegawai, dan Mahasiswa-Mahasiswi Universitas Swadaya Gunung Jati (UGJ) Cirebon yang telah mengikuti webinar ini. (Media Center)


Selengkapnya