Opini

31

Menjadi Bagian Dari Demokrasi: Refleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Dalam Orientasi Tugas Komisi Pemilihan Umum Jawa Barat

Oleh : Bondan Putra Pambansa | CPNS KPU Kota Cirebon Ide masuknya demokrasi di Indonesia dimulai pada awal abad ke-20 ketika Indonesia masih di bawah penjajahan Belanda. Melalui pendidikan yang diterima oleh anak-anak muda Indonesia yang belajar di Eropa, pemikiran demokrasi modern mulai diperkenalkan. Tokoh muda yang membawa pemikiran ini adalah seorang pemuda yang di kemudian hari menjadi founding fathers kita, yakni Muhammad Hatta. Ide-ide demokrasi yang berkembang di Eropa begitu mempengaruhi beliau yang kemudian menyerap berbagai konsep meskipun kondisi yang ada di Indonesia pada saat itu begitu kontras dengan demokrasi modern. Meskipun bangsa Indonesia sempat mengalami beberapa fase demokrasi, mulai dari pasca kemerdekaan hingga sekarang. namun semangat demokrasi harus tetap kita jaga untuk kita wariskan kepada setiap generasi penerus bangsa sebagainana yang di cita-citakan oleh para pendiri bangsa kita. Menjadi bagian dari demokrasi sebagai insan dari KPU yang mengemban mandat yang sangat besar sebagai penyelenggara pemilihan umum di Indonesia. Kita tentu memegang peran penting untuk memastikan proses demokrasi berjalan lancar, transparan, dan adil. Selain itu, dalam menjalankan tugas sebagai penyelenggara, tiap-tiap individu di berbagai posisi dan tingkatan yang ada di lingkungan KPU diharuskan untuk mampu memegang teguh prinsip-prinsip demokrasi seperti kejujuran, transparansi serta akuntabilitas. Poin ini sangat penting, mengingat Indonesia sebagai negara demokrasi terbesar ke 3 di dunia dengan berbagai kompleksitasnya diharapkan bisa menjadi contoh untuk negara demokrasi lainnya. Oleh karenanya, proses pemilihan umum harus dapat berjalan dengan bebas dan adil tanpa adanya intimidasi ataupun manipulasi. Selain itu, sebagai penyelenggara pemilihan umum, kita juga diwajibkan untuk memastikan bahwa hak-hak warga negara untuk memilih dan dipilih harus selalu dihormati dan dilindungi. Sebagai seorang bayi yang baru lahir sebagaimana yang disampaikan oleh Kepala Biro Sumber Daya Manusia Ibu Yuli Hertaty dalam pembekalan orientasi tanggal 3 Juni 2025. Untuk dapat mengemban mandat yang sangat besar sebagaimana paparan di atas. Seorang Calon Aparatur Sipil Negara di lingkungan KPU sebagai lembaga negara penjaga demokrasi. Tentu kita harus mau untuk terus belajar. Sehingga diharapkan bisa selalu berusaha untuk memberikan yang terbaik. Dengan selalu berusaha untuk memberikan yang terbaik, kita nantinya juga diharapkan dapat membantu untuk membangun dan menjaga kepercayaan masyarakat kepada pemerintah dan lembaga penyelenggara pemilihan umum dan menjadi bagian yang berkontribusi dalam pembangunan bangsa dan negara.


Selengkapnya
86

Pemilih Pemula, Estafet Masa Depan Bangsa

Oleh: Hasan Basri, S.H (Anggota KPU Kota Cirebon Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan SDM) Setiap pesta demokrasi, suara rakyat menjadi penentu arah perjalanan bangsa. Di antara jutaan suara itu, ada satu kelompok yang memiliki makna khusus: pemilih pemula. Mereka adalah generasi muda yang baru pertama kali mencicipi hak pilihnya, biasanya berasal dari kalangan pelajar SMA atau mahasiswa semester awal. Mungkin secara jumlah, mereka hanyalah sebagian dari keseluruhan pemilih. Namun secara makna, mereka adalah penentu masa depan demokrasi Indonesia. Pemilih pemula ibarat estafet dalam perjalanan panjang bangsa ini. Ketika generasi sebelumnya menyelesaikan perannya, tongkat itu berpindah ke tangan anak muda—ke mereka yang akan menentukan wajah Indonesia di masa mendatang. Pilihan politik mereka bukan sekadar menentukan siapa yang menang, tetapi juga mencerminkan arah nilai, harapan, dan cita-cita generasi penerus bangsa. Sayangnya, di tengah derasnya arus informasi digital, pemilih pemula sering kali menjadi sasaran empuk disinformasi dan politik identitas. Banyak yang belum cukup matang dalam menimbang informasi, sehingga mudah terpengaruh oleh isu-isu emosional di media sosial. Di sinilah pentingnya pendidikan politik sejak dini—bukan untuk mengarahkan pilihan, melainkan untuk menumbuhkan kesadaran kritis agar mereka bisa menentukan sikap secara rasional dan beretika. Kita tidak bisa menuntut demokrasi yang sehat bila generasi mudanya apatis. Oleh karena itu, sekolah, keluarga, dan lembaga penyelenggara pemilu seperti KPU harus aktif memberikan edukasi politik yang mencerahkan. Misalnya, melalui simulasi pemilu di sekolah, diskusi publik, atau kegiatan “KPU Goes to School”. Langkah-langkah seperti ini akan menumbuhkan rasa memiliki terhadap proses demokrasi. Pemilih pemula bukan hanya pelengkap angka partisipasi, tetapi penentu arah perubahan. Di tangan mereka, kita berharap lahir pemimpin-pemimpin baru yang jujur, berintegritas, dan berpihak pada rakyat. Namun itu hanya mungkin jika mereka memahami makna hak pilihnya sebagai amanah, bukan sekadar formalitas. Maka, kepada para pemilih pemula: gunakan hak pilihmu dengan hati dan logika. Jadilah generasi yang mewarisi semangat reformasi, bukan generasi yang mudah diombang-ambing oleh janji palsu. Karena pada akhirnya, suara kalian bukan sekadar angka di bilik suara—tetapi suara masa depan Indonesia.


Selengkapnya